NAMA       :FADHILAH
KELAS      :9A
NO ABSEN:16
SEKOLAH  :SMP N


TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI


Beberapa Layanan di Internet
Saat ini jika orang berbicara tentang internet yang mereka maksud adalah bagian dari internet yang di sebut world wide web(WWW). Pada kenyataannya internet mempunyai banyak layanan atau fasilitas. Diantaranya adalah:
  1. World Wide Web(WWW) yang sering di kenal dengan web saja. Web adalah merupakan kumpulan dari halaman web yang saling berkaitan(link). Website sering dikenal dengan situs web,suara,video,dan sebagainya. Untuk mengakses webdiperlukan software browser. Browser terpopuler saat ini adalah mozila fire fox,opera,netscape navigator dan internet explorer.
  2. Electronic Mail disingkat e-mail adalah surat elektronik yang di kirim melalui internet. Dengan menggunakan fasilitas ini kita dapat mengirim atau menerima email dari dan pengguna internet di seluruh dunia. Jika di bandingkan dengan pos,fasilitas email jauh lebih cepat. Kita dapat mengirim email ke teman yang ada di luar negeri hanya dalam waktu beberapa menit dan tidak perlu kuatir surat rusak karena hujan atau apapun. Uuntuk mengirim atau menerima email di butuhkan aplikasi email yang juga terdapat di browser www. Yang perlu di lakukan hanya mengetik surat tersebut dan mengirimnya. Di internet juga ada fasilitas mailing list,fasilitas ini memungkinkan kita untuk saling berbagai informasi mengenai topik topik tertentu dengan orang lain. Jika kita bergabung dengan mailing list tertentu kita dapat menerima dam mengirim email ke semua anggota mailing list tersebut.
  3. Mailing List salah satu fasilitas yang di berikan adalah mailing list. Mailing list merupakan sebuah fasilitas dimana kita dapat mengirim satu subyek email ke satu alamat dan akan didistribusikan secara otomatis ke beberapa alamat email yang terdaftar sebagai anggota dalam mailing list tersebut.  Fasilitas ini bisa digunakan dalam kelompok diskusi atau satu tim kerja yang saling terkait. Untuk membuat suatu mailing list diperlukan suatu program pendukung(listserv,listproc,majordono) dan biasanya dilakukan oleh seseorang yang di tunjukan sebagai administrator atau coordinator. Mailing List terdiri dari dua macam:
    • mailing list bebas(unmoderated mailing list) di mana mailing list yang dikirim oleh seseorang anggota langsung didistribusikan ke semua anggota.
    • moderated mailing list di mana email yang di kirim di periksa terlebih dahulu oleh seorang moderator untuk kemudian di kirim ke seluruh anggota. Moderator tidak harus seorang coordinator atau administrator.

    Untuk menjadi anggota mailing list kita hanya mengirimkan email dengan menulis di subyek dan body mail kata subscribe. Kemudian di kirim ke suatu email adress dari mailing list tersebut. sedangkan untuk mengundurkan diri dari keanggotaan tersebut cukup mengirimkan email dengan subyek dan body mail kata unsubscribe.
  4. newsgroup
    newsgroup berbeda dengan email meskipun hampir sama. Email merupakan komunikasi pribadi. Kita menentukan secara tepat siapa penerima pesan kita,baik satu penerimamaupun kelompok penerima. Protocol yang di gunakan pada email yaitu SMPTP(simple mail transfer protocol) atau protokol standar untuk mengirim email. Pesan yang kita kirim akan masuk ke mailbox penerima yangctelah kita tentukan. Artikel pada newsgroup adalah pesan yang di sediakan untuk umum. Kita tidak dapat mengontrol siapa yang akan menerima pesan kecuali kita sebatas memilih newsgroupnya. Protocol yang di gunakan pada newsgroup adalah NNTP(news to news transfer protocol). Artikel yang di kirim akan di tampilkan di setiap news server yang menyediakan akses ke newsgroup yang kita tuju. Untuk membaca artikel pada newsgroup kita harus menggunakan program reader. Ada dua tipe newsgroup yaitu newsgroup yang memiliki moderator dan newsgroup yang tidak memiliki moderator. Pada newsgroup yang memiliki moderator seluruh artikel terlebih dulu diforward ke moderator melalui email kemudian di periksa. Kemudian moderator akan mengeposkan pada news server mereka,dan dari situlah atrikel tersebut akan menyebar ke seluruh penjuru dunia.jadi prinsipnya hampir sama seperti mailing list. lalu apa perbedaan mailing list dengan newsgroup



NEWSGROUP
MAILING LIST
 Tidak harus terdaftar sebagai anggota
Harus terdaftar sebagai anggota
Seseorang yang berminat pada suatu newsgroup harus aktif membuka newsgroup yang diinginkan
Berita akan terkirimpada email adress
Karena tidak dalam bentuk email,maka mailbox seseorang yang tertarikpada suatu newsgroup tidak akan terbebani oleh informasi baru
Pada mailing list yang sangat aktif maka anggota akan mendapatkanbanyak informasi yang belum tentu kita butuhkan dalam bentuk email

5.Telnet(Remot Login)
Merupakan aplikasi yang di gunakan untuk bekerja jarak jauh. Misalkan komputer kita sudah terhubung dengan internet dan kita tahu alamat server tujuan,maka dengan menjalankan telnet,kita akan masuk ke server tersebut dan menjalankan perintah-perintah di server tersebut seolah-olah kita sedang berada di lokasi yang sama dengan server tersebut. Padahal mungkin saja kita sedang berada di belahan dunia lain.
Selain untuk bekerja jarak jauh,telnet banyak di gunakan untuk masuk ke katalog terpasang(online catalog) dari perpustakaan-perpustakaan di seluruh dunia yang sudah terhubung dengan internet. Dengan menggunakan online catalog kita seolah-olah sedang berada dalam perpustakaan tersebut,mampu menelusuri koleksi buku yang di miliki perpustakaan tersebut.

Selain itu telnet juga merupakan satu service yang digunakan untuk melakukan pekerjaan yang dilakukan secara remote. Artinya kita mengerjakan pekerjaan pada komputer lain dari dari komputer kita.
  
6.Gopher
Adalah suatu system di mana pemakai dapat mengakses informasi di komputer lain. Gopher dan web berbeda. Gopher tidak dapat menampilkan gambar melainkan hanya teks saja,oleh karena itu gopher mulai di tinggalkan.
Secara terminology(asal kata),gopher berarti tikus tanah yang membangun sarangnya di bawah tanah berupa saluran-saluran yang saling terhubung satu sama lainmembentuk jaringan bawah tanah. Karena sifat inilah nama gopher di pakai. Gopher suatu kumpulan informasi di susun berbasis hypertext. Di dalam gopher juga di jumpai prinsip hypertext ini,namun kesemuanya di nyatakan dalam bentuk menu. Bila kita mengklik suatu menu,maka kita akan dibawa ke submenu yang lebih detail. Gopher saat ini sudah dapat di akses dengan menggunakan aplikasi browser sama halnya www. Kita bahkan dapat berpindah dari suatu www ke gopher tanpa kita sengaja.
7. File Transfer Protocol(FTP)
Dengan menggunakan software FTP kita dapat mengirim file dari satu komputer ke komputer lain.proses mengirim file dari sebuah komputer ke komputer kita di sebut download. Sedangkan proses transfer file dari komputer kita ke komputer lain disebut upload.
Jadi FTP merupakan aplikasi yang digunakan untuk mentransfer file dari satu komputer ke komputer yang terhubung internet ke komputer lain yang juga terhubung dengan internet. Bila biasanya kita mengkopi file dari harddisk ke disket atau sebaliknya,maka prinsip inilah yang di pakai pada FTP,bedanya transfer file di lakukan antara komputer di internet.
Ada dua macam FTP yaitu FTP yang di akses ke suatu server di mana kita terdaftar di sana. Misal server tempat ISP kita berlangganan. Di server ISP tersebut setiap pelanggan akan memiliki home directory tempat untuk penyimpanan data. Kita hanya berhak masuk ke home directory milik kita sendiri,dan kita tidak dapat masuk ke home directory orang lain. Untuk masuk ke home directory,kita memerlukan username dan password,yang umumnya sama dengan username dan password untuk koneksi masuk ke ISP kita. Kedua adalah FTP anonymous,artinya kita mengambil file dari suatu tempat umum(public). Tempat umum yang di maksud disini adalah server yang memang menyediakan file-file untuk di ambil oleh orang lain menggunakan internet.
File-file ini dapat berupa file dokumen teks,game,lagu,video,atau bahkan dokumen hasil penelitian. Untuk FTP anonymous kita cukup menggunakan login ‘anonymous’ dan email address kita sebagai password.
8.Chat Groups
Merupakan tempat forum pemakaian internet dapatsaling berdiskusi atau berbincang-bincang dengan pemakaian lain. Sedangkan chat sendiri adalah program aplikasi internet yang membolehkan kita berbicara secara langsungdengan lawan bicara kita. Program aplikasi ini di namakan IRC(internet relay chat). Di sini kita berbicara melalui kunci keyboard komputer dan kita juga harus mengadakan hubungan dengan IRC server.
Jadi chating merupakan sarana komunikasi jarak jauh melalui media internet dalam bentuk teks,atau dengan kata lain chatting merupakan bentuk kegiatan ngobrol via komputer dalam bentuk tulisan(teks). Kadang sulit dibayangkan bagaimana kita dapat ngobrol tidak dengan suara melainkan dengan teks?tulisan.
Unruk kegiatan chatting kita dapat mengakses melalui web-web yang menyediakan fasilitas chatting,misalnya mIRC,ICQ chat,Yahoo!Messenger,MSN Massenger an lain sebagainya.
9.Electronic Commerce(E-commerce)
Melalui internet kita dapat melakukan transaksi perdagangan seperti halnya di pasar atau di super market. Fasilitas atau pelayanan ini memudahkan pengguna internet melakukan transaksi jual beli lewat internet. Kegiatan transaksi ini di kenal dengan istilah E-commerce
Proses yang terdapat dalam E-commerce ini adalah:
A.Presentasi elektronis(pembuatan website) untuk produk dan layanan
B.Pemesanan secara langsung dan tersedianya tagihan
C.Otomasi account pelanggan secara aman(baik nomor rekening maupun nomor kartu kredit)
D.Pembayaran yang di lakukan secara langsung (online) dan penanganan transaksi
KEUNTUNGAN DARI E-COMMERCE
Meningkatkan pendapatan dengan menggunakan online channel yang biayanya lebih murah
Mengurangi biaya-biaya yang berhubungan dengan kertas,seperti biaya pos surat,pencetakan,report dan sebagainya
Mengurangi keterlambatan dengan menggunakan transfer elekronik/pembayaran yang tepat waktu dan dapat langsung dicek






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengertian Bloger

Pengertian E-Mail (Surat Elektronik)

Macam Macam Teknologi Informasi